Batang pinang akarnya licin,
Batang cengkih akarnya mati;
Orang bertunang bertukar cincin,
Kalau berkasih bertukar hati.Berbekal sirih pergi ke Jedah,
Buah kedondong kirim kembali;
Bercerai kasih bukannya mudah,
Hendak bergantung tidak bertali.Buah keranji buah delima,
Mari letak diatas meja;
Sirih pinang sudah ku terima,
Tanda jadi kita berdua.Daun selasih daun semulih,
Aurduri jembatan jambi;
Mari kita bertambah kasih,
Kasih ku panjang mengikat janji.Daun sirih jangan dikait,
Kalaulah kait mematah layu;
Telunjuk lurus kelingking berkait,
Itu pepatah orang Melayu.
Minggu, 21 Februari 2010
Pantun Melayu
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Entri Populer
-
Blog Detikcom mempublikasikan 103 Daftar Online Shop di Facebook yang merupakan penipu yang kami lampirkan dibawah ini: Sebelum anda membel...
-
1. Selalu save link FB OnlineShop > antisipasi deactivated / block 2. Selalu save no telp / nama / no rek / email owner OS tsb 3. Search ...
-
Pengumuman Penetapan Pelamar Umum yang lulus dan diterima menjadi CPNSD PROPINSI JAMBI tahun 2010 telah keluar, silahkan cek di sini . Bagi ...
pantun melayunya yg bagus tu bang....
BalasHapus